OKP Sulawesi Selatan Lakukan Penanaman Pohon Bersama Inspektur Jenderal Kementrian Pertanian

Foto : Inspektur Jenderal Kementrian Pertanian bersama sejumlah perwakilan OKP Sulawesi Selatan.

CORONGTIMUR.COM, SULSEL – Sejumlah Organisasi Kepemudaan (OKP) se-Provinsi Sulawesi Selatan (SULSEL), melakukan penanaman pohon bersama dengan Inspektur Jenderal Kementerian Pertanian, Dr. Jan S. Maringka, S.H.,M.H.,CGCAE, Rabu (9/8) kemarin.

Kegiatan penanaman pohon ini berlokasi di kompleks Gereja Kristen Sulawesi Selatan (GKSS) Jemaat “Benteng Gajah”, Kabupaten Maros, dan merupakan hasil kerjasama antara Kementerian Pertanian Republik Indonesia dengan Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Makassar.

Berdasarkan informasi yang dihimpun awak media Corongtimur.com (10/8/2023), jumlah pohon yang ditanam adalah sebanyak 18 bibit pohon, sesuai dengan representasi jumlah OKP yang ikut ambil bagian pada kegiatan tersebut.

Dr. Jan S. Maringka, S.H.,M.H.,CGCAE pada pembukaan kegiatan tersebut menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan penanaman ini secara simbolik bertujuan untuk meningkatkan kembali rasa solidaritas antara OKP, serta wujud semangat Kebhinekaan.

“Kegiatan penanaman pohon ini merupakan wujud solidaritas, serta representasi dari “menanam” semangat Kebhinekaan,” tuturnya.

Selanjutnya, ia juga mengatakan bahwa nantinya OKP akan diberikan tanggungjawab untuk menjadi pendamping kelompok tani di Provinsi Sulawesi Selatan, sebagai langkah kesiapan menghadapi krisis pangan yang kapan saja bisa datang.

“Nantinya kita akan bersama-sama dengan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulawesi Selatan, untuk membentuk suatu kelompok tani binaan. Ini juga merupakan langkah pencegahan dan kesiapan pemuda dalam menghadapi krisis yang sewaktu-waktu dapat mengancam kita di sektor pangan,” ucap dia.

“Setelah dari Sulawesi Selatan, kita akan melanjutkan kegiatan-kegiatan seperti ini ke sejumlah daerah yang ada di Indonesia, yang salah satunya akan dilaksanakan di Nusa Tenggara Barat (NTB),” lanjut dia.

Untuk diketahui, selain melakukan penanaman pohon bersama OKP, Kementrian Pertanian Republik Indonesia juga membagikan pupuk dan bibit tanaman kepada kelompok-kelompok tani yang ada di Provinsi Sulawesi Selatan. (Wil/Red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *